You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Rolling door belum terpasang. Sementara listrik belum maksimal, gimana pembeli mau datang,
Para pedagang di Blok III Pasar Senen yang menjadi korban kebakaran masih enggan menempati kios sementara di Blok V Pasar Senen. Dari 1.170 kios yang disediakan oleh PD Pasar Jaya, saat ini baru 20 kios yang ditempati pedagang. .
photo doc - Beritajakarta.id

27 PKL Jembatan Tiga Mulai Direlokasi ke Mal

Sebanyak 27 pedagang kaki lima (PKL) yang biasa berjualan di tepi jalan tepatnya di depan Masjid Al-Mukhlisin, Jl Jembatan Tiga, Jakarta Utara, mulai hari ini akan direlokasi ke Emporium Mal, Pluit, Penjaringan. Namun bila setelah Minggu (1/6) mendatang, mereka masih berjualan di tepi jalan, petugas mengancam akan menertibkannya.

Mereka tidak dikenakan sewa seperti penyewa lain dalam mal. Setiap hari hanya dikenakan service charge untuk kebersihan, air dan listrik saja

Kepala Suku Dinas Koperasi Usaha Mikro, Kecil, Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) Jakarta Utara, Almon Daniel mengatakan, pihaknya sudah berupaya melakukan persuasi terhadap para PKL untuk mau direlokasi. Akhirnya pada Minggu (11/5) para PKL sepakat untuk direlokasi. Sebab, jika tidak direlokasi pedagang selalu menimbulkan kemacetan, karena konsumen kerap memarkir kendaraannya di bahu jalan.

"Setelah kita coba komunikasikan, pihak Emporium bersedia memberi tempat untuk relokasi. Hasilnya Senin (26/5) kemarin ditandatangani Memorandum of Understanding (MoU) PKL dengan pengelola mal," ujarnya, Selasa (27/5).

PKL Pasar Senen Sulit Ditertibkan

Dalam butir kesepakatan tersebut, PKL dibolehkan berdagang di lokasi yang disediakan pengelola mal sesuai dengan jam operasional yakni, mulai pukul 09.00 sampai pukul 22.00 setiap harinya.

"Mereka tidak dikenakan sewa seperti penyewa lain dalam mal. Setiap hari hanya dikenakan service charge untuk kebersihan, air dan listrik saja," katanya.

Diharapkan Almon, para PKL menaati kesepakatan bersama yang sudah dibuat. Bila tidak, pihaknya tidak segan-segan menertibkan PKL yang kedapatan kembali berjualan di tepi jalan.

Mulyono (35) seorang pedagang mengaku, sudah sekitar 3 tahun berjualan ketoprak di sekitar Jl Jembatan Tiga. Ia berharap di lokasi yang baru usahanya tidak mengalami penurunan pendapatan.

"Mudah-mudahan pembeli rame kayak di luar," harapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3652 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1053 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye893 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye881 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye839 personNurito